Longsor Cijambe Menutupi Badan Jln Nasional Ruas Warungkiara-Palabuhanratu

Sukabumi-buseronlinenews.com, longsor di kampung Cijambe Desa dan kecamatan Bantargadung menutupi Ruas Jalan Nasional yang terjadi dini hari ini Rabu 4/12/2024.

Longsor Cijambe mengakibatkan kemacetan dari kedua arah, yakni Palabuhanratu-Cikembang dan sebaliknya, pasalnya material longsoran menutupi badan jalan.

Namun Berkat respon cepat Camat dalam berkordinasi dengan unsur muspika dan gerak cepat dari BPBD kabupaten Sukabumi hingga dalam itungan jam akses jalan sudah bisa dilalui dengan satu arah.

Camat Bantargadun Asep Rusli via WhatsApp nya menyampaikan Alhamdulillah semua pihak bergerak cepat sehingga sehingga material longsoran yang tadinya menutupi badan jalan sedikit demi sedikit bisa disingkirkan.

hingga akhirnya jalan bisa dilalui dari satu arah, ditengah guyuran hujan sejak pagi dini hari kordinasi petugas Polsek bersama Koramil yang aktif, akhirnya P2BK (petugas penanggulan bencana kecamatan) Bantargadung, BPBD bersama PU terus berupaya untuk mengeluarkan material longsoran yang menimbun badan jalan, agar akses jalan segera bisa dilalui, singkatnya.

Resty Ap

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.