Partai Demokrat DPC Kabupaten Cianjur menggelar kegiatan hari ulang tahun partai Demokrat yang Ke- 23 sekaligus ulang tahun pak SBY yang ke-75. Dalam kegiatan tersebut diadakan tabligh Akbar dengan menghadirkan mubaligh dari Sukanagara yang dihadiri oleh 1000 orang. Kegiatan tersebut digelar di gedung Bale Rancage, kecamatan Cianjur, kabupaten Cianjur, Jum’at (27/09/2024).
Hj. Lilis Boy Ketua Partai Demokrat DPC Kabupaten Cianjur mengatakan, Kegiatan hari ini dalam rangka melanjutkan hari ulang tahun partai Demokrat yang ke- 23 sekaligus ulang tahun pak SBY yang ke- 75 dan juga dalam rangka memberikan do’a kepada calon Bupati dan wakil Bupati yang didukung oleh partai Demokrat yaitu BHSi mudah-mudahan lancar. Pada kegiatan hari ini dihadiri oleh seribu orang, baik dari kader Demokrat dan juga tamu undangan lainnya, yang menghadirkan mubaligh bunda Sintia tanjung asli dari Sukanagara dan kebetulan beliau ini mendukung Partai Demokrat, jadi betul-betul selaras, beliau juga merupakan istrinya pak Ustad Zaki yang biasa tampil di Indosiar,” katanya.
” Dukungan dan keberhasilan BHSi ini saya yakin 100%, saya benar-benar yakin, karena dengan kejadian kemarin itu adalah anggota-anggota atau kader-kader yang memang sudah dicopat, dan surat pemberitahuannya kemarin sudah turun dari DPP, karena itu adalah merupakan orang-orang yang tidak bertanggung jawab dan paslonnya pun tidak punya etika, mari kita buktikan bahwa Partai Demokrat dukung 100% untuk kemenangan BHSi,” tegas Hj. Lilis Boy
HDS/Najib