RS Mardi Rahayu Meresmikan Ruang Emasus Untuk Transit Rawat Inap Berstandar KRIS

BuseronlineNews.com // Sabtu, 15 Juni 2024 pukul 09.00 WIB, RS Mardi Rahayu resmi menambah ruang transit rawat inap dengan nama Ruang Transit Emaus. Langkah ini merupakan respon cepat atas lonjakan pasien rawat inap yang terjadi di RS Mardi Rahayu sejak awal tahun ini. Ruang transit rawat inap Emaus memiliki 28 tempat tidur yang telah sesuai dengan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) dan akan mulai digunakan pada Selasa, 18 Juni 2024. Dengan adanya ruang transit yang nyaman dengan fasilitas memadai ini maka pasien rawat inap saat ini tidak lagi antre di IGD RS. Sementara itu, selain terdapat peningkatan pasien yang akan dilakukan rawat inap di RS Mardi Rahayu juga mengalami peningkatan kunjungan pasien rawat jalan pada pelayanan klinik dokter spesialis. Direktur Utama RS Mardi Rahayu, Pujianto, menyatakan ‘Telah bergabung beberapa dokter spesialis baru di Rumah sakit Mardi Rahayu untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kudus dan sekitarnya. Untuk meningkatkan kenyamanan pasien di klinik spesialis maka semua ruang tunggu di poliklinik spesialis saat ini telah diberi AC, dan di tambahkan fasilitas penunjang lainnya. Peningkatan jumlah pasien BPJS Kesehatan di RS Mardi Rahayu yang saat ini telah mencapai 88% semakin meneguhkan kami untuk terus mewujudkan komitmen memberikan pelayanan yang cepat, mudah, dan setara,” ungkapnya.

( JIMMY )

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.